Sunday, September 22, 2013

Beranda » » Wow, Bocah Ini Mengemis dengan Seragam Sekolah

Wow, Bocah Ini Mengemis dengan Seragam Sekolah

[imagetag]

Quote:Depok - Joshua, 8 tahun, berpakaian rapi, seragam putih-merah, sepatu sekolah, dan dasi bercap Tut Wuri Handayani. Namun, bukan sekolah yang ditujunya, melainkan Jalanan Margonda Raya, Depok. Bukan belajar kegiatannya, tapi mengemis.

Dari warung ke warung dia masuki dan menjulurkan tangan ke setiap pengunjung. Di tangannya selalu terlihat uang receh pecahan Rp. 100 hingga Rp. 500. Orang-orang yang melihatnya, kaget dan miris. "Kok anak sekolah dibiarkan mengemis begitu," kata salah seorang pemilik rumah makan di Jalan Margonda Raya, Sri Hartati, Sabtu, 21 September 2013.

Salah satu yang dimasukinya Joshua adalah rumah makan milik Sri. Bocah itu tidak terlihat malu ketika meminta-minta pada setiap pengunjung yang sedang makan siang. "Seharusnya pemerintah memperhatikan anak-anak seperti itu," kata Hartati lagi.

Kepada Tempo, bocah yang masih berstatus pelajar Kelas I di sebuah SD swasta wilayah Citayam, Depok ini mengaku terpaksa mengemis karena himpitan masalah ekonomi. Ibundanya, Mery terserang penyakit paru-paru. "Saya baru kali ini kok minta-minta," katanya.

Menurut dia, seorang dokter mengatakan uang Rp. 200 ribu yang ia miliki belum cukup untuk mengobati penyakit ibunya. "Saya disuruh mencari Rp. 10 ribu, setelah itu tak boleh minta-minta lagi," kata bocah yang menyebut tinggal di kawasan Depok II tersebut.

Joshua bercerita, mengemis dilakoninya selepas sekolah pada pukul 11.00. Dia menumpang kereta jurusan Citayam-Depok tampa membayar dengan cara mengelabui petugas kereta. Joshua tidak merasa malu mengemis dengan pakaian sekolah dengan alasan teman-temannya juga ada yang seperti itu. "Enggak apa-apa, sering kok," katanya. Tapi dia tetap takut jika aktivitas itu diketahui gurunya.

Bocah itu mengaku hanya tinggal berdua dengan ibunya. Sang bapak meninggal beberapa waktu lalu. Dulu, sang ibu pernah bekerja dan selalu mendapat uang, tapi setelah sakit ibunya tak bisa berbuat apa-apa. Meski begitu, Joshua mengaku tetap disuruh sekolah oleh ibunya.

sumber: TEMPO

ane terkadang kasihan melihat mereka mencari uang ke jalan, tapi kadang kesel juga, soalnya ada yang uang untuk mereka pribadi (keperluan) dan ada yang disuruh sama bosnya (preman) [imagetag]



Sumber: Gudang artikel unik http://gudang-artikel-unik2.blogspot.com/2013/09/bocah-ini-mengemis-dengan-seragam.html