Saturday, August 17, 2013

Beranda » » Wow, Sekali Merdeka, Merdeka Sekali!!!

Wow, Sekali Merdeka, Merdeka Sekali!!!

Saat ini Secara hukum negara kita memang sudah merdeka. Kemerdekaan itu berhasil kita raih berkat perjuangan para pahlawan kita. Tetapi, saat ini juga, negara kita betul-betul dalam keadaan yang memprihatinkan. Selain mengalami krisis ekonomi, kita juga mengalami krisis budaya dan krisis moral. Seharusnya kita melihat lagi sejarah kita, hargai usaha pahlawan kita! Mungkin karena lupa pada sejarah, kita menjadi kehilangan pedoman. Saat ini, seharusnya kita mengisi kemerdekaan ini dengan hal yang lebih bermanfaat. Tapi, coba lihat apa yang terjadi sekarang, kita terbelakang dalam hal pendidikan dan nomor satu dalam korupsi. Para pejabat banyak yang menyalahgunakan jabatan mereka. Mereka sengaja membuat benteng dengan masyarakat/ rakyat untuk menutupi kelakuan mereka. Para aparat pun sekarang banyak yang bisa dibeli dengan uang. Masalah-masalah besar dengan para pengusaha besar hanya cukup mereka "selesaikan" di lobi hotel.

[imagetag]

Sebagai negara berkembang, memang sulit kita untuk keluar dari semua ini, tapi asalkan kita mau berusaha dan yakin, kita pasti bisa. Negara kita ini hanya mau ikut-ikutan dan senang dengan semua yang serba instant tanpa peduli Bagaiman hasilnya nanti. Seharusnya kita bisa lebih banyak menggunakan rasionalitas kita daripada emosi untuk menyelesaikan masalah, sehingga tidak mudah diadudomba.

Coba tengok negara Jepang, mereka sekarang begitu maju, dalam hal pendidikan, teknologi, dan perekonomian. Tapi masih dengan adat dan budaya yang kuat. Sementara kita? Bukan bermaksud membandingkan, tetapi coba mengambil inspirasi dari itu semua. Yang dilakukan negara kita adalah sebaliknya, kita meniru negara-negara maju dalam hal mode dan budaya, yang saya rasa belum pas jika diterapkan di negara kita. Akibatnya kita tidak mempedulikan budaya kita dan bahkan hampir meninggalkan budaya kita. Tapi dalam hal pendidikan dan teknologi kita tidak mau mencontoh, kita sudah terbiasa hanya langsung memakai dan tak pernah mau belajar bagaiman cara membuat bahkan mengembangkannya menjadi lebih baik. Contohnya saja kita sudah terbiasa memakai handphone, komputer dan sepeda motor, tapi apa kita tahu bagaimana cara membuatnya? Itulah, karena sudah terbiasa tinggal menerima saja dan tidak pernah mau berusaha untuk membuat.

[imagetag]

Wahai saudaraku, sudah 68 tahun kita merdeka, tunjukkan perubahan positif yang bisa kita lakukan. Sebenarnya, tanpa sadar kita sudah terjajah kembali di era modern ini. Kita menjadi ketergantungan terhadap negara lain, moral kita rusak budaya kita lenyap. Sadarlah saudaraku, kita sudah terjajah satu kali dan itu sungguh merupakan penderitaan yang teramat sangat.

Tentu kita tak mau terjajah kembali bukan? Mari saudaraku isi dan pertahankan kemerdekaan ini. Sekali merdeka, tetap merdeka!!!
Sumber: Sekali Merdeka, Merdeka Sekali!!!



Sumber: Gudang artikel unik http://gudang-artikel-unik2.blogspot.com/2013/08/sekali-merdeka-merdeka-sekali.html